Tuesday, June 19, 2012

Ditinggal Hyundai, Korindo Terancam PHK Pegawai

detail berita
F: varian Truk Hyundai (tntruck)

JAKARTA – Permasalahan antara Hyundai Motor Corporation (HMC) dengan Korindo Heavy Industries (KHI) sampai saat ini belum mendapatkan jalan tengah. HMC diketahui memutus kontak kerja sama dengan KHI, dengan tidak lagi menyuplai unit kendaraan dan juga suku cadang varian bus dan truk Hyundai.

Saat ini bagian produksi KHI diprediksi hanya akan bertahan hingga Agustus mendatang. KHI saat ini masih memiliki stok kendaraan bus dan truk hanya 400 unit. Namun bila tidak juga medapatkan suplai, maka 500 orang karyawan terancam terkena Pemutusan Hubungan Kerja (PHK).
 
Hyundai memganggap KHI tidak mampu memenuhi target penjualan 25 ribu unit dalam waktu lima tahun. Sejak 2007 lalu hingga 2012 ini. KHI terhitung menjual sebanyak 7.361 unit kendaraan bus dan truk Hyundai. Hyundai menilai, anjloknya penjualan dikarenakan karena menurunnya kepuasan konsumen.
 
“Di tengah persaingan ketat, kepuasan konsumen menjadi kunci suksesnya penjualan KHI. Dengan dukungan sumberdaya manusia yang memadai, KHI berupaya menyelesaikan berbagai keluhan konsumen, namun seringkali konsumen tetap merasa kurang puas,” jelas direktur KHI Seo Jeong Sik dalam siaran persnya.
 
Menurutnya. Konsumen kurang puas karena memang minimnya dukungan dari HMC. KHI sebagai gen pemegang merek tidak leluasa untuk memenuhi tuntutan konsumen atas produk bus dan truk merek Hyundai tanpa dukungan HMC.
 
“Misalnya soal keputusan HMC mengganti spare part buatan Korea dengan buatan Cina, sehingga menyebabkan permasalahan teknis pada sebagain truk Hyundai yang dipasarkan di Indonesia,” tegas Seo.
 
Seo memang tak menampik jika KHI dianggap tidak memenuhi target penjualan yang ditetapkan. Namun dia tidak setuju jika target penjualan menjadi tanggungjawab KHI sepenuhnya. Ketidakpuasan konsumen di Indonesia bukan disebabkan oleh lemahnya layanan purna jual KHI, melainkan buruknya kualitas produk HMC.
(zwr)

Ditinggal Hyundai, Korindo Terancam PHK Pegawai Gallery

Ditinggal Hyundai, Korindo Terancam PHK Pegawai Ditinggal Hyundai, Korindo Terancam PHK Pegawai Ditinggal Hyundai, Korindo Terancam PHK Pegawai Ditinggal Hyundai, Korindo Terancam PHK Pegawai Ditinggal Hyundai, Korindo Terancam PHK Pegawai Ditinggal Hyundai, Korindo Terancam PHK Pegawai Ditinggal Hyundai, Korindo Terancam PHK Pegawai

0 comments:

Post a Comment